Pages

Saturday, January 5, 2019

Komentar Wakil Ketua TKN Tentang Award Kebohongan untuk Prabowo-Sandi, TKN: Kreativitas Politik PSI

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Abdul Kadir Karding mendukung 'Penghargaan Kebohongan' yang diberikan oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI)

Karding yang juga Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengatakan, 'Penghargaan Kebohongan' PSI kepada pasangan calon nomor urut 02, Prabowo Subianto – Sandiaga Uno dan Wasekjen Demokrat, Andi Arief sebuah pesan kepada masyarakat tentang hoaks.

“Saya kira PSI sedang ingin mengirim pesan ke publik bahwa hoaks atau cara-cara membangun demokrasi dengan narasi kebohongan itu sesuatu yang tidak baik. Politik dengan segala cara juga tidak baik,” ujar Karding saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (6/1/2019).

Penghargaan yang merupakan bentuk sindiran itu, ucap Karding, diharapkan dapat menyadarkan elit politik, hoaks berbahaya bagi keberlangsungan proses demokrasi.

Baca: Soal Kebohongan Award, PDI-P: PSI Sindir Penyebar Hoaks

Langkah partai pimpinan Grace Natalie itu dipuji sebagai bentuk perlawanan terhadap penyebaran kabar bohong dengan cara yang kreatif.

“Jadi soal apa yang dilakukan oleh PSI itu sesuatu yang baik, istilah saya kreativitas politik dan mungkin kecerdasan politik,” kata Karding.

“Bagi PSI tentu semakin dikenal dan menurut saya mereka ingin menyampaikan pesan bahwa mereka adalah partai yang salah satu partai yang ingin juga nyetop dan melawan hoaks,” sambung Karding

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/nasional/2019/01/06/komentar-wakil-ketua-tkn-tentang-award-kebohongan-untuk-prabowo-sandi-tkn-kreativitas-politik-psi

No comments:

Post a Comment