Pages

Thursday, July 4, 2019

Kiai Maruf Amin: Saya Masih Pakai Sarung

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA-Wakil presiden terpilih Kiai Maruf Amin datang memenuhi undangan Wapres Jusuf Kalla (JK), berkunjung ke kantor Wapres RI, di Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2019).

Seperti biasa, Kiai Maruf selalu memakai sarung yang selalu melekat dikehidupan Ketua MUI ini sejak dirinya dikenal publik menjadi ulama dan didapuk mendamping Jokowi di pilpres 2019 lalu.

Baca: Najwa Shihab Cecar Seruan Arief Poyuono Boikot Pajak, Jhonny G Plate Tertawa Terbahak-bahak

Kini, pasca dinyatakan terpilih menjadi Wakil Presiden, Kiai Maruf menyatakan siap jika harus menanggalkan sarung dan menggantinya dengan pakaian formal berupa celana panjang. "Karena saya sudah pake sarung ya nyaman, jika harus pake celana juga bisa, siap. Jadi pakai apa saja siap," ucap dia.

Kiai Maruf datang ditemani sang putri datang mengenakam busana sarung bermotif hitam yang dipadukan dengan jas berwarna abu. Dilengkapi penutup kepala berwarna hitam atau songkok serta syal putih menggantung di lehernya, tiba sekira pukul 09.50 WIB.

Kedatangannya yang langsung disambut Jusuf Kalla dengan memberi salam. "Assalamualaikum," ujar JK, disambut senyum dan jabat erat Kiai Maruf Amin.

Baca: PDI-P: Yang Dimaksud Muda Sama Pak Jokowi Itu Seperti Ini

JK dan wakil presiden periode 2019-2024 itu kemudian mengamini permintaan awak media untuk berfoto. Kiai Maruf kemudian berujar, hingga kini belum ada aturan yang melarang dirinya mengenakan sarung, sehingga ia masih nyaman mengenakan sarung sekalipun menghadiri kegiatan resmi.

"Lihat nanti saja, sampai hari ini saya masih pakai sarung, sebelum dilarang pake sarung," kata Maaruf Amin.
Kiai Maruf datang ke Istana Wapres mengenakam busana sarung bermotif hitam dan coklat yang dipadukan dengan jas berwarna abu. Baginya, JK tetap lah menjadi Wakil Presiden RI yang posisi selanjutnya digantikan olej dirinya.

"Saya sering kali bertemu pak JK disini tapi kan biasanya saya menghadap sebagai Ketua Majelis Ulama Indonesia, sebagai Rais Aam PBNU. Nah sekarang ini saya untuk menerima infomrasi sebagai wapres berikutnya. Saya bilang wapresnya tetep pak JK, saya penggantinya," ujarnya semringah.

JK dalam pertemuannya dengan Kiai Maruf Amin, menitipkan pemerintahan ke depan harus tetap berjalan kondusif dan berkelanjutan. Baca: Jusuf Kalla Ungkap Perbedaan Saat Bersama SBY dan Jokowi

"Ya penting supaya ada keberlanjutan. Jadi pemerintahan itu tidak boleh berhenti dan tidak boleh terpisah-pisah harus berlanjut. Kebijakannya boleh tentu berbeda tapi sistem pemerintah harus jalan," ungkap JK.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/nasional/2019/07/04/kiai-maruf-amin-saya-masih-pakai-sarung

No comments:

Post a Comment